Hari ini, Senin tanggal 21 Oktober 2013 merupakan hari dimana kunjungan Danramil Kramat ke SMK Muhammadiyah Kramat. Yang sebelumnya telah dikakukan latihan upacara bendera yang dilatih oleh personil Koramil Kramat. Kegiatan ini merupakan salah satu program yang dilakukan oleh TNI dalam rangka ikut serta dalam usahanya membangun bangsa melaui karakter berbangsa dan bernegara. Pada kesempatan ini disampaikan tentang empat pilar kebangsaan yaitu Pancasila, UUD 1945, Bhineka Tunggal Ika dan NKRI.
pada kesemapatan ini juga diserahkannya piala lomba Bola Volly tingkat Kodim 712 pada waktu yang lalu dimenangkan oleh Tim Bola Volly SMK Muhamadiyah Kramat dengan menyabet juara II. Dan pesan dari Danramil Kramat agar meningkatkan prestasi dalam kejuaraan mendatang dengan harapan dapat menyabet jaura I.
Ini merupakan preatasi yang membanggakan bagi seluruh warga sekolah. Dengan prestasi ini telah menjadikan SMK Muhammadiyah Kramat menjadi tim Volly yang mampu mengukir prestasi tahun demi tahun. Semoga prestasi yang lainnya segara hadir.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar